Rentang Kendali
Rentang kendali (span of control) adalah jumlah pegawai atau bawahan yang dapat dikendalikan secara efektif oleh seorang manajer atau supervisor pada satu waktu . Berbagai teori telah dikemukakan tentang berapa jumlah rentang kendali ideal atau cara menghitungnya. Sebelum tahun 1960, konsensus rentang kendali ideal adalah sekitar enam . Berkembangnya konsep organisasi horizontal membuat jumlah ini meningkat menjadi antara 15 dan 25.
Rentang
Kendali diperlukan dalam suatu organisasi karena adanya “limits
factor(keterbatasan)” manusia, yaitu keterbatasan waktu,
pengetahuan, kemampuan, dan perhatian.
1.
Keterbatasan waktu, artinya bahwa pada saat yang bersamaan seorang
pemimpin melakukan pekerjaan yang beraneka macam.
2.Keterbatasan
pengetahuan, artinya bahwa seorang pemimpin tidak mungkin dapat
mengetahui semua pekerjaan dalam perusahaan karena itu perlu diadakan
pembagian pekerjaan kepada bawahannya.
3.Keterbatasan
kemampuan, artinya bahwa seorang pemimpin perusahaan kemampuannya
terbatas, karena itu perlu diadakan batas jumlah bawahan langsungnya.
4.Keterbatasan
perhatian, artinya bahwa seorang pemimpin terbatas perhatiannya, ia
tidak dapat memperhatikan semua masalah yang dilakukan bawahannya
sehingga perlu diadakan pembatasan jumlah bawahan langsung yang
dipimpinnya.
Pedoman
lainnya yang dapat dipakai untuk menemukan rentang kendali mencakup
beberapa factor yang berhubungan dengan situasi, bawahan, atasan,
yang secara singkat dapat ditunjukkan sebagai berikut :
1.Factor-faktor
yang berhubungan dengan situasi. Rentang kendali dapat relative
melebar bila:
a.Pekerjaan
bersifat rutin.
b.Operasi-operasi
stabil.
c.Pekerjaan
bawahan sejenis.
d.Bawahan
dapat bekerja tidak tergantung satu dengan yang lain.
e.Prosedur-prosedur
dibuat secara baik dan telah diformalisasi.
f.Pekerjaan
tidak membutuhkan tingkat pengawasan yang tinggi.
2.Factor-faktor
yang berhubungan dengan bawahan. Rentang kendali dapat relative
melebar bila :
a.Bawahan
adalah terlatih baik untuk pekerjaan tertentu.
b.Bawahan
lebih senang bekerja tanpa pengawasan ketat.
3.Factor-faktor
yang berhubungan dengan atasan. Rentang kendali dapat relative
melebar bila:
a.Manajer
adalah terlatih baik dan berkemampuan tinggi.
b.Manajer
menerima bentuan dalam pelaksanaan kegiatan-kegiatan pengawasannya.
c.Manajer
tidak mempunyai kegiatan-kegiatan tambahan selama pengawasan
dilaksanakan.
d.Manajer
lebih mempunyai gaya pengawasan yang lepas daripada ketat.
kebaikan atau keburukan rentang kendali yang banyak melebar
Kebaikannya
:
1.Tingkatan-tingkatan
manejer sedikit, biaya-biaya relative kecil karena yang mendapat
tunjangan jabatan semakin sedikit.
2.Jalur
perintah dan tanggung jawab pendek, sehingga komunikasi efektiv
karena hambatan-hambatan komunikasi akan lebih mudah di atasi.
3.Hambatan
birokrasi dapat di hindarkan, karena tidak terlalu banyak pejabat
yang harus dilalui untuk menyelesaikan suatu pekerjaan/urusan.
4.Departemen-departemen
organisasi sedikit.
Keburukannya
:
1.Koordinasi
sulit dilakukan sebab mengkoordinasi bawahan yang banyak lebih sulit
daripada mengkoordinasi bawahan yang sedikit.
2.Pengerahan,
pembinaan, pengendalian kurang efektiv.
3.Spesialisasi
tugas kurang mendalam.
kebaikan dan keburukan rentang kendali sedikit level organisasi yang
panjang
Kebaikannya
:
1.Koordinasi
relative lebih mudah dilakukan, karena bawahan sedikit.
2.Pengarahan,
pembinaan, dan pengendalian akan lebih efektive.
3.Spesialisasi
tugas akan lebih mendalam.
4.Kerja
sama, hubungan, dan kedisiplinan akan lebih baik.
Keburukannya
:
1.Biaya
lebih banyak, karena semakin banyak pejabat yang mendapat tunjangan
jabatan
2.Birokrasi
semakin panjang, karena semakin banyak pejabat yang dilalui untuk
menyelesaikan suatu tuga.
3.Jalur
perintah dan tanggung jawab lebih panjang, sehingga kurang efektiv.
Source:
https://id.wikipedia.org/wiki/Rentang_kendali
http://karina-gita.blogspot.co.id/2012/03/rentang-kendali.html
Komentar
Posting Komentar